Saturday, June 9, 2012

Memandikan Bayi


Apakah Anda memiliki pengalaman dengan memandikan bayi? Memandikan bayi adalah salah satu bentuk perawatan kulit bayi yang mendapat perhatian khusus oleh orang tua. Alasannya karena dalam proses memandikan bayi, banyak titik-titik kritis yang membutuhkan ketelitian. Badan bayi yang masih lemah dan kulitnya yang masih sensitif membuat orang tua atau seseorang yang akan memandikan bayi harus lebih teliti dan berhati-hati. Di samping itu, dalam hal memandikan bayi membutuhkan peralatan dan perlengkapan sehingga persiapan yang harus dilakukan juga banyak.

Memandikan bayi bagi beberapa orang yang baru memiliki anak adalah sebuah pengalaman baru dan mungkin sekaligus pengalaman yang pertama. Banyak orang yang masih merasa takut dan kurang nyaman saat memandikan bayi. Perasaan takut tersebut karena kulit bayi terasa sangat lembut dan takut pula melukai kulit bayi. Namun, jika Anda sudah melakukan persiapan dengan baik, tak perlu khawatir karena semakin lama Anda akan semakin mahir memandikan bayi.


Persiapan pertama yang harus dilakukan sebelum memandikan bayi adalah mempersiapkan peralatan dan perlengkapan mandi. Peralatan mandi yang harus dipersiapkan adalah handuk, pakaian bayi, bak mandi bayi, air hangat, 2 washlap (satu untuk membersihkan wajah dan badan, satu untuk membersihkan kelamin), kapas untuk membersihkan daerah di sekitar telinga, mata dan bagian yang sulit jika diseka dengan washlap, perlak yang disiapkan di atas box bayi atau tempat tidurnya. Sedangkan perlengkapan yang harus dipersiapkan adalah perlengkapan saat memandikan dan setelah memandikan. Adapun perlengkapan yang harus dipersiapkan saat memandikan bayi adalah sabun dan sampo, sedangkan perlengkapan setelah memandikan bayi adalah minyak penghangat bayi, bedak bayi, dan sisir khusus bayi.

Ketika mulai memandikan bayi, baik peralatan dan perlengkapan saat memandikan bayi harus dipastikan berada di dekat bak mandi. Hal tersebut untuk memudahkan Anda dalam menjangkau atau mengambil peralatan dan pelengkapan yang dibutuhkan. Air yang dipakai dalam memandikan bayi sebaiknya adalah air yang hangat dengan suhu sekitar 30-32°C. Selain itu, saat memandikan bayi sebaiknya tidak berada di dalam ruangan yang ber-AC atau ruangan yang terbuka karena dikhawatirkan bayi akan kedinginan. Begitu pula dengan durasi memandikan bayi, usahakan jangan terlalu lama memandikan bayi agar tubuh bayi tidak kedinginan. Perlak, peralatan seperti pakaian bayi, dan handuk serta pelengkapan bayi sudah harus siap berada di atas tempat tidur sehingga setelah bayi selesai dimandikan, dapat ditidurkan diatas perlak yang sudah tersedia di atas tempat tidurnya.

Biasanya beberapa bayi, akan menangis saat sedang dimandikan. Untuk mengatasi hal tersebut, bayi dapat diajak bercakap-cakap atau diajak bercanda. Dalam bak mandi bayi juga dapat Anda sediakan beberapa mainan bayi yang aman untuk dimainkannya. Begitu pula di atas perlak juga dapat Anda taruh beberapa mainan untuk menarik perhatian bayi agar bayi tidak menangis atau berhenti menangis.

No comments:

Post a Comment